Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto Jadi Danrem 102/Pjg

KOMPAK: (dari kiri ke kanan) Brigjen TNI Bayu Permana, Mayjen TNI Iwan Setiawan dan Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto dalam momen sertijabt di Korem 102 Panju Panjung. (gendes/kaltengpos)

PALANGKA RAYA –Brigjen TNI Bayu Permana secara resmi menyerahkan tongkat komando Komandan Korem 102 Panju Panjung kepada Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto, Jumat (22/12) pagi di halaman markas Korem 102 Panju Panjung Jalan Imam Bonjol.

Upacara penyerahan jabatan itu dipimpin Panglima Kodam 12 Tanjung Pura Mayjen TNI Iwan Setiawan. Brigjen TNI Bayu Permana bakal mengemban amanah sebagai Kepala Staf Komando Daerah Militer atau Kasdem Enam Mulawarman di Kalimantan Timur.

Sementara itu, sosok pengganti, yakni Brigjen Iwan Rosandriyanto bukanlah orang baru di Kasdam 12 Tanjung Pura, karena sudah pernah menjabat sebagai Asisten Operasi di Kodam 12 Tanjung Pura.

Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran mengucapkan selamat datang dan menyambut kehadiran Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto sebagai Danrem 102/Pjg. Ia juga mengucapkan terima kasih atas dedikasi Brigjen TNI Bayu Permana untuk Bumi Tambun Bungai.(ila)

Spread the love

Related posts

Polda Kalteng Tangkap 22 Tersangka Narkoba, Periode November – Desember 2023

Nataru, PT Pertamina Pastikan Terjadi Kenaikan Konsumsi BBM

Oknum Mantan Lurah Bukit Tunggal Dipolisikan