Home NEWS Tim Masih Lakukan Investigasi Penyebab Kebakaran di Jalan Karet

Tim Masih Lakukan Investigasi Penyebab Kebakaran di Jalan Karet

byhttps://kaltengtv.com/author/aji/adjie
Petugas PLN berusaha memperbaiki aliran listrik di depan lokasi rumah yang terbakar

PALANGKA RAYA -Kebakaran melanda di Jalan Karet, Senin malam (29/5). Diketahui kebakaran tersebut melalap dua rumah. Pemadam berjibaku bersama memadamkan api yang mulai berkobar sekitar pukul 18.45 wib tersebut.

Sementara itu, Selasa pagi (30/5), Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Palangka Raya Gloriana bersama tim langsung mengecek kondisi pasca kebakaran. Kepada Kaltengtv.com, ia menyampaikan saat ini tim sedang melakukan investigasi. Baik itu menentukan penyebab dan juga jumlah kerugian. “Tim masih mengumpulkan data, mungkin nanti siang atau sore bisa diinformasikan jumlah kerugian,” ucapnya ditemui di lokasi.

Tim yang diterjunkan sebanyak sepuluh orang. Berdasarkan pantauan, kondisi kebakaran masih menjadi tontonan warga. Selain itu, petugas PLN pun berupaya melakukan pembersihan dan perbaikan kabel listrik. Akibat kebakaran tersebut, sejumlah titik lokasi dilakukan pemadaman.

Diketahui, korban atau pemilik rumah sudah mengevakuasi diri. Salah satunya ada yang tinggal di Masjid Al Liqa Jalan Meranti.(ila)

Spread the love

You may also like

Tentang Kami

Kaltengtv.com adalah media online yang menyajikan berita harian dari Kalimantan Tengah. Dengan slogan “Pas Infonya Pas Hiburannya”, situs ini juga menampilkan program-program seperti Apresiasi, Untuk Perempuan, dan Talkshow.

Postingan Unggulan

                     @2017 | PT. Kalteng Media Digital

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?
-
00:00
00:00
Update Required Flash plugin
-
00:00
00:00